Jumat, 29 Juli 2011

Hasil Akhir Pertandingan Indonesia Vs Turkmenistan

 Indonesia Vs Turkmenistan Leg ke 2 Pra Piala Dunia 2014

Hasil Akhir Pertandingan Indonesia Vs Turkmenistan di babak ke leg 2 ini menjadi sebuah kesuksesan untuk maju ke putaran ke 3 babak penyisihan pra Piala Dunia 2014,Hasil Akhir Pertandingan Indonesia Vs Turkmenistan merupakan suatu kebanggan bagi rakyat Indonesia yang selalu menanti perubahan di tubuh Tim Nas.

Pertandingan baru berlangsung sembilan menit ketika Indonesia sukses membuka keunggulan. Meneruskan umpan silang dari M Ilham dari kanan, tandukan Gonzales menembus gawang Turkmenistan.

Pada menit ke-18, Indonesia menggandakan keunggulan jadi 2-0 kembali berkat Gonzales. El Loco menendang masuk bola yang dikirim oleh Boaz Solossa dari sektor kiri Indonesia.

Tiga menit menjelang babak pertama berakhir, Indonesia kian di atas angin dengan unggul 3-0. Tendangan deras Muhammad Nasuha dari jarak 25 meter sukses melesakn di gawang Maksatmyrat Shamuradov.

Di awal babak kedua, Indonesia masih berusaha mengurung pertahanan Turkmenistan dan memetik sejumlah peluang. Namun penyelesaian akhir yang buruk membuat peluang-peluang itu gagal dikonversi jadi gol.

Turkmenistan justru mampu memanfaatkan pecahnya konsentrasi kubu Indonesia di menit 72. Tendangan sudut Amanov yang sebenarnya tidak berbahaya bergulir masuk gawang Feri Rotin Sulu. Skor masih 3-1 buat Indonesia.

Empat menit kemudian, Indonesia menjauhkan lagi keunggulannya jadi 4-1. Dari serangan yang diotaki Boaz, bola disodorkan kepada Ridwan yang dengan tendangan keras menyarangkan bola di sudut gawang Turkmenistan.

Indonesia diuntungkan dengan dikartumerahnya pemain Turkmenistan, Bahtiyar Hojaahmedov, di menit 79. Namun di tengah kondisi kalah jumlah, Turkmenistan justru mampu membahayakan Indonesia.

Menit 82, Turkmenistan menipiskan skor jadi 2-4. Kerja sama yang apik antara Chonkaev dengan Berdy diselesaikan oleh nama terakhir ini dengan satu sepakan terarah dan gol.

Para pendukung Indonesia dibuat berdebar-debar ketika di menit 85 Turkmenistan mengubah skor jadi 3-4. Chonkaev berhasil membobol gawang Feri dengan satu sontekan pelan dari mulut gawang.

Tak mau tersingkir, Indonesia meningkatkan kewaspadaan dan kembali menyerang. Di menit 93, Ahmad Bustomi nyaris menambah pundi-pundi gol Indonesia andai sepakannya tidak membentur tiang kiri gawang Tukrmenistan.

Tidak lama kemudian, wasit Benjamin Williams asal Australia meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dan Indonesia berhak atas kemenangan 4-3.

0 komentar:

Posting Komentar