Sabtu, 16 April 2011

Vettel Start Terdepan F1 China, Webber Terpental ke-18



Sebastian Vettel berhasil merebut posisi start terdepan F1 China setelah dalam babak kualifikasi di sirkuit Shanghai, Sabtu (16/4) tampil sebasgai tercepat. Dalam mengitari sirkuit sepanjang 5,541 km, pebalap asal Jerman dati tim Red Bull itu mengukir waktu tercepat 1: 33, 706 detik.
Dengan hasil ini, berarti Vettel untuk ketiga kali start terdepan. Dan catatan waktunya itu dibuat bukan pada menit-menit terakhir, justru di awal. Hanya, saat start ia tidak boleh melakukan kesalahan sedikit pun, karena duo Mclaren menbayangnya, sedang rekan setim vettel Mark Webber harus start di urutkan ke-18.
Tempat kedua direbut Jenson Button dan ia hanya kalah 0,7 detik dari Vettel. Sedang tempat ketigas diduduki rekan Button Lewis Hamilton.
Dua Ferrari, Fernando Alonso dan dan Felipe Massa harus puas start dari baris ketiga. Alonso berada di urutanj kelima, sedang Massa keenam. Tampaknya, Ferrari cukup berat bisa bersaing ketat dengan Vettel, kecuali mereka menjalankan strategi yang berbeda.

KUALIFIKASI I (Q1) : Webber Out
Beda ketika latihan bebas, pada sesi kualifikasi ini suhu udara 26 derajat celcius di lintasan dan 15 derajat celcius di udara dan tiupan angin lumayan kencang.
Dikabarkan Webber menggunakan KERS di China ini, tapi hasil buruk didapatnya. Ia untuk pertama kali tidak lolos kualifikasi II akibat melaju dengan menggunakan ban kompon keras. Kesalahan ini membuat dirinya start di posisi ke-18 dengan kemungkinan tidak menggunakan KERS.
Sementara rekan setimnya Vettel langsung menamcapkan waktu tercepat 1:35,674 detik. Namun catatan waktu itu hanya bertahan 7 menit dan berhasil dipertajam Alonso jadi 1:35,389 setelah memakai ban lunak.
Sayang, satu menit terakhir, Nico Rosberg membesut mobil dengan sempurna. Pebalap Jerman ini tampilm sebagai yang tercepat dengan rekor terbaiknya 1:35,272 detik.
Q2:Petrov apes Para pebalap tak mau ambil risiko kehilangan waktu terbaik, maka banyak yang mamakai ban lunak. Seperti Hamilton yang baru pakai sekarang, langsung melejit terdepan dengan 1:34,776 yang diukir pada menit 6 dan dipertajamnya lagi menjadi 1:34,486 dua menit kemudian.
Sementara Vettel di urutan ketiga di belakang duo McLaren dengan waktu 1:34,776. Pebalap Jerman ini memang belum mau tampil maksimal, yang penting lolos ke kualifikasi ketiga.
Pebalap Renault Petrov yang sempat tercepat kedua di Q1, tak bisa melanjutkan Q2 pada menit ke-13 karena dari airbox ke luar asap dan masih tercepat keempat sementara. Dan kalau lihat dari waktu yang diukir, jika tidak bisa ikut Q3 ada kemungkinan start urutan ke-10.
Musibah menimpa Petrov telah menunda dan distart kembali pada jam14:49 (waktu setempat). Berarti, pebalap punya sisa waktu 2 menit untuk memperbaiki waktu.
Q3: Kurang greget
Button yang pertama masuk lintasan dan hanya 9 pebalap memperebutkan pole position, minus Petrov. Duo Mclaren dan Vettel dipersiapkan dua set ban lunak.
Cukup mengenjutkan, dua pebalap Toro Rosso Alguersuari dan Buemi lolos kualifikasi terakhir. Dan Vettel langsung menukik dengan 1:33,706 detik dan Button kalah 0,7 detik.
Pada menit ke-6 Vettel memasukkan mobil ke pit dan ganti ban lunak yang baru. Dan menit ke-8 ia kembali ke trek menjalani piutaran terakhir.
Hasil kualifikasi
1. Sebastian Vettel                     Red Bull-Renault             1m33.706s
2. Jenson Button                        McLaren-Mercedes          1m34.421s + 0.715
3. Lewis Hamilton                    McLaren-Mercedes          1m34.463s + 0.757
4. Nico Rosberg                       Mercedes                           1m34.670s + 0.964
5. Fernando Alonso                  Ferrari                               1m35.119s + 1.413
6. Felipe Massa                        Ferrari                               1m35.145s + 1.439
7. Jaime Alguersuari                Toro Rosso-Ferrari            1m36.158s + 2.452
8. Paul di Resta                        Force India-Mercedes        1m36.190s + 2.484
9. Sebastien Buemi                  Toro Rosso-Ferrari             1m36.203s + 2.497
10. Vitaly Petrov                      Renault No time
Q2 cut-off time: 1m35.858s Gap **
11. Adrian Sutil                       Force India-Mercedes         1m35.874s + 1.388
12. Sergio Perez                      Sauber-Ferrari                     1m36.053s + 1.567
13. Kamui Kobayashi              Sauber-Ferrari                     1m36.236s + 1.750
14. Michael Schumacher         Mercedes                             1m36.457s + 1.971
15. Rubens Barrichello            Williams-Cosworth             1m36.465s + 1.979
16. Nick Heidfeld                    Renault                                1m36.611s + 2.125
17. Pastor Maldonado             Williams-Cosworth              1m36.956s + 2.470
Q3 cut-off time: 1m36.147s Gap *
18. Mark Webber                    Red Bull-Renault                 1m36.468s + 1.196
19. Heikki Kovalainen            Lotus-Renault                       1m37.894s + 2.622
20. Jarno Trulli                       Lotus-Renault                       1m38.318s + 3.046
21. Jerome D'Ambrosio          Virgin-Cosworth                   1m39.119s + 3.847
22. Timo Glock                       Virgin-Cosworth                   1m39.708s + 4.436
23. Tonio Liuzzi                       HRT-Cosworth                    1m40.212s + 4.940
24. Narain Karthikeyan           HRT-Cosworth                     1m40.445s + 5.173

0 komentar:

Posting Komentar